Wakil Bupati Sumba Barat Membuka Dengan Resmi Kegiatan Pekan Iman Anak dan Remaja Sinode GKS se-Sumba
Facebook
Twitter
WhatsApp

www.sumbabaratkab.go.id  Senin 8 Juli 2024. Pekan iman anak dan remaja sinode gereja Kristen sumba se-sumba, adalah sebuah kegiatan yang positif bagi pertumbuhan iman anak dan remaja yang akan berdampak positif bagi masa depan warga gereja di pulau sumba

Pembangunan iman anak dan remaja tidak hanya memperkuat fondasi spiritual tetapi juga merupakan bagian integral dari pembentukan karakter dan kepemimpinan di masa depan yang dapat membawa perubahan positif bagi Masyarakat pulau sumba.

Demikian dikatakan wakil Bupati sumba barat John Lado Bora Kabba, S.Pd, dalam sambutan nya ketika membuka dengan resmi kegiatan tersebut, dijelaskan pula bahwa melalui kegiatan ini para pesertadiberi kesempatan untuk belajar tentang nilai-nilai moral, integritas dan tanggung jawab social yang penting dalam kepemimpinan sehingga menjadi generasi penerus iman dalam komunitas gereja dan Masyarakat.

Pada kesempatan itu Wakil Bupati mengapreisasi, sinode gereja Kristen sumba barat, para pendeta dan semua pelayan Tuhan, serta Panitia yang telah mengorganisir kegiatan tersebut sehingga dapat berjalan dengan baik sesuai kehendak Tuhan. “Aku Harta Kesayangan Tuhan” adalah thema yang dipilih oleh Panitia untuk memberi refleksi yang mendasar, karena anak dan remaja adalah anugrah yang berharga di mata Tuhan

Dalam kesempatan itu wakil Bupati mengajak setiap orang tua agar memberikan dukungan penuh Kepada anak-anak yang mengikuti kegiatan tersebut. Dukungan orang tua akan menjadi pendorong utama bagi semangat mereka dalam mengeksplorasi iman dan spiritualitas serta dapat mengembangkan kepribadian yang kokoh dan bertanggung jawab. Dengan mengikuti kegiatan tersebut anak-anak akan bertumbuh dalam keyakinan akan kebaikan, keadilan dan cinta kasih dalam mewarnai masa depan mereka.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama empat hari, dari tanggal 8 sampai dengan hari kamis tanggal 11 Juli 2024, bertempat di lapangan Pangadurade Kec. Loli.

Hadir pada acara itu, ketum dan sekum GKS, ketua BPMK, para ketua BPMJ, Para Pendeta se-GKS, Sekda Sumba barat, serta undangan lainnya.

Tim DKIPS

 

 

 

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top